Hal yg harus diperhatikan di kawasaki athlete

blog kali ini saya ingin membahas motor kawasaki athlete

ada hal-hal yang harus di cek karena hal tersebut bisa saja berakibat rusak sparepart yang lebih mahal tentunya, mungkin pengguna athlete tidak menyadari dengan hal sepele itu bisa mengakibatkan fatal dan bisa saja penggantian sparepart yang mahal ataupun bisa mengakibatkan motor mogok dan susah nyala

berikut pembahasaannya:
GANTI as shok

1. shock depan, shock depan untuk kawasaki athlete tidak memiliki pelindung keseluruhan hanya depan saja, berbeda dengan motor-motor bebek lainnya, shock depan yang tidak terawat atau kotor bisa membuat as shock lecet dan oli shok bocor penggantian as shock pun relatif mahal jadi untuk solusinya cek kebersihan shok dari debu ataupun kotoran




Kunci kontak athlete
2. kunci, kunci adalah hal utama dalam sepeda motor, untuk motor athlete ini harus pas saat mengunci dan membuka kunci stang karena apabila tidak pas dan pengguna tidak tahu maka bisa patah karena di paksakan









Tombol rusak
3. tombol merah di posisi atas saklar lampu kanan, tombol ini tombol yang saya anggap tombol yang vital karena apabila tombol itu karat dan rusak maka motor pun tidak bisa hidup










fungsi Penutup mesin pada motor
4. tutup mesin bawah, mungkin banyak yang belum menyadari tutup mesin tersebut fungsinya adalah menahan air hujan saat berkendara kenapa hal itu penting karena apabila di lepas dan motor pun di bawa kencang maka tekanan air akan terkena blok mesin dan menurut saya tekanan air dan apabila sering bisa merusak blok mesin karena tekanan air itu, dan kotoran yang menempel di blok mesin pun akan membuat motor cepat panas, berbeda dengan motor-motor bebek lainnya karena pelindung mesinnya menyatu dengan spakbor depan




Lampu indikator bensin kawasaki athlete
5. lampu indikator bensin, hal kecil tapi bisa bikin repot, kenapa  repot karena apabila lampu indikator bensin itu mati maka pengguna tidak menyadari apabila bensinnya sudah habis, usahakan melihat bensin di tangki secara manual






motor mati kelistrikan
6.sikring, untuk semua motor menggunakan benda tersebut fungsi sikring adalah menjaga apabila motor korsleting, pengaruh sikring putus adalah kelistrikan motor akan padam repot juga apabila motor sudah menggunakan arus full dc dan siapkan selalu sikring cadangan





agar kampas tahan lama
7. setelan rante, untuk penyetelan rante pada motor kawasaki athlete ini harus sama karena apabila tidak sama kiri kanan maka berpengaruh sekali pada cakram, cakram akan cepat panas dengan gesekan cakram dan cakram pun cepat terkikis








mati habis cuci dan mati habis hujan
8. kunci kontak, ada beberapa orang yang mengeluh karena motor athletenya kok susah hidup saat habis kehujan ataupun saat habis di cuci salah faktor tersebut bisa saja dari kunci karena kunci itu basah hal tersebut saya rasakan juga pada athlete ini tapi dengan pengalaman saya ketika mempunyai motor vega kotak hal tersebut tidak masalah bagi saya
sedikit cerita ketika mencari masalah motor vega tersebut sudah apa saja yang di lakukan dari buang bensin di karbu sampai buka businya masih sama, bayangkan jika habis di cuci motor susah hidup dan saya pun ketemu bahwa biang keladi ada kunci kontak yang basah secara logika masa iya kunci kontak basah motor susah hidup (mungkin massa nya terganggu 😃😃😃) tapi setelah saya lap kunci motor pun tidak susah hidup lagi, jadi solusinya adalah lap kunci dahulu dan masukan kunci dan lap kain kering lakukan 3-5 kali sampai bener-benar kering dan lalu nyalakan motor

semoga berguna dan bermanfaat
dan dapatkan informasi tentang motor lainnya bisa berkunjung disini






















No comments:

Post a Comment

Highlight

kenapa mobil karburator bisa boros

 hal yang sering jadi pertanyaan pengguna mobil jenis karbu ada boros bbm, termasuk saya. apa saja yang bisa boros bbm boros pada mobil karb...

Ads 720 x 90